Asus transformer tf101 booting bermasalah selalu kembali ke menu cwm recovery

Sepertinya Tablet Asus transformer tf101 saya mengalami masalah, jadi pada saat booting tablet tidak bisa masuk ke system sampai bolak-balik install bootloader dan install ROM antara ICS dan Jellybean di cwm recovery, namun hasilnya tetap sama, yaitu pada saat di reboot tabletnya kembali ke tampilan CWM recovery, asus transformer tidak mau bootibg ke os
yaitu ke rom cyanogen mod 10 yang baru saya install.

Pada awalnya setelah saya update tablet asus ini ke jellybean 4.1.2, tidak mengalami masalah dan booting pun lancar, namun setelah saya install sebuah aplikasi dan saya reboot, tiba-tiba saja tablet android asus tf101 ini tidak bisa booting, ketika boot memakan waktu yang sangat lama, hampir beberapa menit dan mungkin jika saya biarkan akan terus boot pada screen pertama gambar animasi. Setelah saya beberapa kali reboot dan install dengan kernel bootloader yang lain, dan tiba-tiba saja asus tablet transformer tf101 ini tidak mau booting selalu kembali cwm recovery.
android error
image by Aaronfisher1904 via photobucket.com


Kemudian yang saya lakukan adalah dengan format data dan system melalui CWM recovery 5.8.1.8 namun hasilnya tetap sama, kemudian saya lakukan Wipe Dalvik Cache, tetapi malah terdapat pesan error yang saya dapatkan, error tersebut adalah E: unknown volume for path [/sd-ext].

Setelah saya mencari tahu di forum-forum ternyata hal ini dikarenakan sdcard bermasalah dan volume sdcard tidak diketahui, hal ini membuat saya jadi tambah bingung karena jalan satu-satunya adalah dengan partisi ulang sdcard, dengan partisi ulang sdcard tentu saja semua data yang terdapat di android saya akan terhapus. Akhirnya saya menemukan cara yang mudah, terdapat beberapa cara yang bisa merepartisi ulang tanpa membuat data terhapus namun itu membuat saya bingung karena caranya sedikit ribet, lalu yang saya lakukan adalah dengan cara menbackup data sdcard android secara manual dengan ADB shell di terminal ubuntu. Bagi yang belum tahu cara backup melalui adb, coba beberapa langkah berikut.

1. Download Adb untuk linux atau windows disini
2. Setelah download dan install colokan kabel usb android dengan komputer.
3. Buka terminal di ubuntu linux dan cmd di windows, ketikan 'ADB devices' tanpa tanda petik, untuk menghubungkan antara pc dan android.
4. Setelah devices terdeteksi maka akan ada pesan dibawahnya.
5. Ketikan 'adb shell' dan ketikan 'cd /sdcard' dan ketikan 'ls' untuk mengetahui data mana yang akan di back up.
6. Untuk Back up data buka terminal baru dan ketikan adb pull /sdcard/'nama data /media/Data/backup, artinya /sdcard/'nama data' adalah data dari sdcard android yang akan dibackup '/media/data/backup adalah tempat penyimpanan data'.

'catatan : jika setelah adb shell dan cd /sdcard dengan mengetik ls tidak terdapat data satupun maka yang harus dilakukan adalah kembali ke cwm recovery android jika masih ada dan klik install zip file from sdcard kemudian klik choose zip from sdcard, lihat apakah masih ada data di sdcard, jika tidak ada maka kemungkinan data yang ada di sdcard sudah terhapus.'

Versi instant dan mudah untuk memperbaiki asus transformer tf101 yang bootloop bisa di lihat di  posting yang satu lagi yaitu asus tablet android tf101 hanya dalam APX mode, atau cara yang kedua yang sedikit ribet dibawah ini.

Untuk melakukan partisi ulang pada tablet android anda, setelah menginstall cwm recovery v5.8.1.8 lakukan langkah dibawah ini.

1. Pencet tombol power dan volume down secara bersamaan sekitar 10 detik
2. Pilih advanced kemudian pilih Partition SD Card
3. Untuk yang 16GB pilih yang 1024M yaitu 1GB ext.
4. Untuk Swap size bisa anda pilih 0M atau terserah anda, tunggu beberapa saat kemudian reboot
Jika setelah di reboot android masih tetap sama, maka untuk asus transformer tf101 dengan sbk1 dan sbk2 bisa menggunakan easyflasher.
Downlaod EasyFlasher di xda developer disini.

Komentar

  1. Minimal deposit 50rb
    Bonus member baru 30%
    Bonus harian 5%
    Aman & Terpercaya
    hanya di bit.do/bolay0

    Whatsapp kami
    bit.do/WA_BOLAYO

    +6282321807397

    BalasHapus

Posting Komentar

Kritik dan Saran boleh tapi diusahakan dengan bahasa yg sopan, jika memakai bahasa yang tidak sopan maka berarti Anda sudah meng-izin-kan untuk transfer dosa saya ke Anda yg berkata tidak sopan, sekali lagi Maaf saya berkata seperti ini